Penandatanganan MOU Kerja sama Prakerin dengan PT. Morita Tjokro Gearindo

Siswa SMK Dinamika Pembangunan 1 Jakarta yang duduk di kelas XI wajib menjalani Praktek Kerja Industri selama 3 bulan yang dijadwalkan Juli sampai dengan September. Guna memudahkan mendapatkan tempat praktek, secara terpusat telah terjalin kerja sama antara PT. Tjokro Gearindo dengan SMK Dinamika Pembangunan 1 Jakarta.
Sebagai lembaga pendidikan, SMK Dinamika Pembangunan 1 Jakarta membuka diri untuk bekerja sama dengan semua pihak khususnya dalam kegiatan yang menunjang kemajuan dunia pendidikan. Demikian pula yang diharapkan dari Sekolah ini, kiranya dunia usaha dunia industri (DUDI) bersedia menerima kehadiran anak-anak yang ingin praktek kerja di perusahaan/kantor.

Bertempat di PT. TJOKRO GERINDO, Kepala SMK Dinamika Pembangunan 1 Jakarta Mulyana, SH, M.M di dampingi oleh Wakasek Hubungan Industri menjalin Kerja Sama dalam kegiatan Prakerin menandatangain Kerja Sama MoU Prakerin dengan PT. TJOKRO GEARINDO pada hari Rabu (14/2).

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.